humasDKP- Kabid Pengawasan SDKP (Zaehu M) mewakili Kepala Dinas Kelautan Perikan Provinsi Sulawesi Barat menindaklanjjti peritah Kepala Dinas KP, Suyuti Marzuki mengikuti kegiatan Pembahasan Desk Bidang Pemerintahan Kelautan dan Perikanan, Kegiatan Rapat Teknis Perencanaan Pembangunan TA. 2025 Antara Pemerintah Pusat dengan Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat, (Kamis, 29/02/2024) di Vasa Hotel, Surabaya.
Hadir pada kegiatan yang membahas perihal program dan kegiatan bidang kelautan dan perikanan yakni, Jenderal Bina Pembangunan Daerah KEMENDAGRI Urusan Pemerintahan Bidang Kelautan dan Perikanan sebagai pembahas, turut hadir perwakilan Kementerian PPN/BAPPENAS yang menangani Urusan Pemerintahan Bidang Kelautan dan Perikanan, Kementerian Teknis yang Menangani Urusan Pemerintahan Bidang Kelautan dan Perikanan dan Dinas yang menangani Urusan Pemerintahan Bidang Kelautan dan Perikanan Provinsi seluruh Indonesia.
Pejabat pembahas pada forum resmi ini :
1. Dr. Tantri Lisdiawati, S.Sos, M.Si ( Dirjen Bangda Kemendagri)
2. Agus Haryanto, S.Pi, M.Si (Kementerian Kelautan Perikanan)
3. M. Brilian Nugraha (Kementerian PPN/BAPPENAS)
4. Fatmawati (BAPERIDA Prov. Sulbar)
5. Zaehu, M, SE, M.Si ( Dinas Kelautan Perikan Sulbar)
Adapun hasil kesepakatan atau outcome prioritas pada forum ini adalah sebagai berikut :
a. Sumber daya Kelautan dan Perikanan yang bekelanjutan
(Kawasan Konservasi Daerah yang Operasional)
b. Tata Kelola Sumber daya Kelautan dan Perikanan yang bertanggung Jawab. (Penyelesaian penataan ruang laut dan Zonasi Pesisir yg disetujui Menteri KKP untuk dintegrasikan ke dalam RTRW Provinsi)
c. Industrialisasi Kelautan dan Perikanan berdaya saing
(Produksi perikananTangkap, Produk Perikanan Budidaya, Produk Budidaya Garam)
d. Ekonomi Sektor Kelautan dan Perikanan yang Meningkat
(Angka Konsumsi Ikan meningkat)
e. Pengawasan dan Penegakan Hukum Bidang Kelautan dan Perikanan yang Efektif (Persentase Kepatuhan Pelaku Usaha Kelautan dan Perikanan dalam menjaga kelangsungan sumberdaya kelautan dan perikanan)